Berita PA Kota Banjar
- Rapat Kerja Tahun 2026 | (18/12/2025)
- Penandatanganan PKS dengan Kejaksaan Negeri Banjar | (01/12/2025)
- Peringatan Cara HUT ke-14 PA Banjar | (24/11/2025)
- Jalan Sehat Bersama Warga | (18/11/2025)
- Tennis Tournament Tingkat Korwil V Priangan Timur | (10/11/2025)
- Peringatan Hari Pahlawan Pengadilan Agama Banjar | (10/11/2025)
- Kembali lagi PA Banjar Meraih Prestasi Triwulan 3 di Tingkat Provinsi | (27/10/2025)
- Monev Bulan September dan Rencana Kerja Bulan Oktober | (16/10/2025)
Pengumuman
- PENGUMUMAN PEMENANG PENGADAAN LAYANAN POSBAKUM 2026 | (25/12)
- BAP EVALUASI PENAWARAN POSBAKUM | (24/12)
- PENGADAAN PENYEDIA JASA LAYANAN BANTUAN HUKUM PENGADILAN AGAMA BANJAR TAHUN ANGGARAN 2026 | (16/12)
- HASIL CAT KATEGORI II (EKS THK-II) DAN PPPN YANG TERDAFTAR DI (DATABASE) BKN | (31/12)
- PENGADAAN PENYEDIA JASA LAYANAN POSBAKUM TAHUN 2025 | (18/12)
Artikel
- Poligami : Sumber Manfaat atau Ujung dari Perceraian? Tinjauan Hukum, Sosial, dan Agama | Barkah Ramdhani
- Apakah Judol dan Pinjol Termasuk Nafkah Keluarga? | Barkah Ramdhani
- Peranan Anak Gen Z dalam Menstabilkan Perekonomian Keluarga Sudut Pandang Tatanan Norma Hukum dan Agama | Barkah Ramdhani
- “Sengketa Rasa Berujung di Meja Hijau”: Tinjauan dalam Perspektif Akademik | Barkah Ramdhani
- Antara Cerai dan Tetap Bertahan Demi Keluarga | Barkah Ramdhani
- Membangun Budaya Integritas di Lingkungan Pengadilan Agama Kota Banjar | Shofiyuddin Miftah Farid
- Pelayanan Publik Digital | Puji Astuti
Pengambilan Sumpah Jabatan Dan Pelantikan Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Banjar
Jumat tanggal 24 Mei 2019, selama kurang lebih satu tahun dua bulan kursi Wakil Ketua Pengadilan Agama (PA) Kota Banjar mengalami kekosongan Alhamdulillah tepatnya pada tanggal 19 Ramadhan 1440 H sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 74/KMA/SK/IV/2019 tentang Promosi dan Mutasi Ketua, Wakil Ketua dan Hakim pada Lingkungan Peradilan Agama tertanggal 16 April 2019, Hakim Pengadilan Depok Kelas IA (Encep Solahuddin, S.Ag) resmi dilantik menjadi Wakil Ketua Pengadilan Agama Kota Banjar Kelas II.
Acara tersebut dimulai Pukul 13.00 WIB, dihadiri oleh sejumlah tamu undangan dan juga seluruh aparat PA Kota Banjar serta keluarga dari bapak Encep Solahuddin, S.Ag. Upacara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan yang langsung diambil sumpahnya oleh bapak Ketua PA Kota Banjar (Fakhrurazi, S.Ag., M.HI). Setelah itu dilanjutkan dengan Upacara Pelantikan Wakil Ketua dan penandatanganan Pakta Intergritas oleh Pejabat baru yang telah dilantik dan diakhir acara tersebut ditutup dengan pengalungan oleh bapak Ketua PA Kota Banjar terhadap Wakil Ketua PA Kota Banjar yang baru.
Dalam kesempatan tersebut bapak Ketua PA Kota Banjar menyampaikan “Selamat datang dan selamat bergabung dengan kami PA Kota Banjar, semoga bapak betah disini dan marilah kita bersama-sama memajukan PA Kota Banjar dan memberikan pelayan terbaik kepada para pencari keadilan agar PA Kota Banjar selalu terdepan”.
Dalam sambutannya bapak Encep Solahuddin, S.Ag. (Waka PA Kota Banjar) menyampaikan “Saya sangat senang sekali bergabung bersama keluarga besar Pengadilan Agama Kota Banjar, kerena Pengadilan Agama Kota Banjar terkenal dengan kekompakannya dan saya juga meminta do’anya dari teman-teman semua agar saya bisa ikut memberikan andil demi kemajuan Pengadilan Agama Kota Banjar”.
Acarapun selesai pada pukul 15.00 WIB., dengan pembacaan Do’a dan dilanjutkan dengan ucapan selamat kepada Wakil Ketua PA Kota Banjar yang baru.












